SMK PGRI 3 Malang Sukses Gelar Kegiatan Cinta Sekolah Pada MPLS 2023

Oleh Elva Lestari dan Intan Ratnasari (SMK PGRI 3 Malang) 335

Malang, Direktorat SMK - Masa Perkenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) sedang digalakkan dan dilakukan oleh satuan pendidikan di Indonesia salah satunya Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). SMK PGRI 3 Malang yang merupakan salah satu SMK yang terintervensi program bantuan SMK Pusat Keunggulan telah melaksanakan pra kegiatan dan kegiatan utama MPLS dengan nama Kegiatan Cinta Sekolah (KCS).

 

SMK PGRI 3 Malang melaksanakan Masa Perkenalan Lingkungan Sekolah (MPLS). Mengangkat tema "Cita Garda Nawasena" kegiatan yang juga disebut Kegiatan Cinta Sekolah (KCS) itu, dihadiri langsung Gubernur Jawa Timur, Ibu Khofifah Indar Parawansa, perwakilan dari Direktorat Sekolah Menengah Kejuruan, Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Bapak Arief Joko Suryadi (Analis Pelaksanaan Kurikulum Pendidikan Pokja Penjaminan Mutu) sebagai Instruktur Upacara. Dihadiri pula oleh Komandan Pusdik Arhanud, Brigjen TNI R. Edi Setiawan, Pj. Walikota Batu Bapak Aries Agung Paewai, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Malang, Ibu Ema Sumiarti, Ketua PGRI Kota Malang, Bapak Anton Henawanto, Ketua YPLP Dasmen PGRI Jawa Timur Badan Pelaksana Harian (BPH) Kota Malang, Bapak Tri Suharno dan Sekretaris YPLP Dasmen PGRI Jawa Timur Badan Pelaksana Harian (BPH) Kota Malang, Bapak Hari Sunyoto.

 

Pada hari Jumat, 07 Juli 2023 SMK PGRI 3 Malang telah melaksanakan pra Kegiatan Cinta Sekolah (KCS) 2023 dengan tema Cita Garda Nawasena atau disebut dengan pra KCS, poin penting dari kegiatan ini adalah sebagai SMK Pusat Keunggulan mewujudkan siswa pembelajar sepanjang hayat mewujudkan siswa P5 yang cakap bekerja, menerapkan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5)  dalam meningkatkan softskill sehingga memudahkan lolos rekrutmen kerja saat lulus dan sekolah hebat tanpa bullying.

 

Pra KCS merupakan kegiatan awal calon siswa baru untuk mendapatkan informasi sebagai persiapan pelaksanaan Kegiatan Cinta Sekolah (KCS). Pra KCS yang diikuti oleh 987 calon siswa baru ini dilaksanakan dengan tujuan memberikan pemaparan mengenai persiapan Kegiatan Cinta Sekolah.

Sebagai siswa baru yang mengikuti Pra KCS mereka mendapatkan fasilitas berupa ID card karena untuk perbekalan seragam, topi dan lain lain sudah diserahkan ketika calon siswa selesai melakukan pendaftaran. Dalam Pra KCS, calon siswa akan mendapatkan informasi mengenai aturan, jadwal, perbekalan dan tempat pelaksanaan KCS.

 

Selain mendapatkan fasilitas tersebut, peserta akan didampingi oleh Wali KCS. Wali KCS berperan untuk membantu calon siswa baru, mendampingi selama KCS berlangsung dan memberikan dukungan serta semangat kepada semua calon siswa baru SMK PGRI 3 Malang.

 

Setelah mengikuti Pra KCS selama satu hari, selanjutnya akan disusul pelaksanaan KCS selama 4 hari mulai tanggal 10 Juli hingga 13 Juli 2023. Dalam hal ini peserta KCS memiliki sapaan khusus yaitu Garda yang merupakan akronim dari Skariga Muda.

 

Tepat di hari Senin, 10 Juli 2023, SMK PGRI 3 Malang melaksanakan pembukaan Kegiatan Cinta Sekolah dengan tema “CITA GARDA NAWASENA” di pusdik Arhanud yang diikuti oleh 987 siswa baru. 987 siswa baru ini merupakan upaya maksimal guru tenaga kependidikan, siswa, alumni dan orang tua siswa SMK PGRI 3 malang untuk menunjukkan kepada masyarakat luas sebagai sekolah pusat keunggulan vokasi terbaik di Jawa Timur.

 

Tema dari KCS 2023 kali ini adalah Cita Garda Nawasena yang artinya harapan skariga muda untuk mepersiapkan masa depan yang cerah. Tema ini juga merupakan perwujudan komitmen SMK PGRI 3 untuk membentuk generasi penerus yang mencerminkan profil pelajar pancasila.

 

Pembukaan KCS ditandai dengan Penandatanganan Panca Darma Garda dalam Buku Raksasa Nawasena yang merupakan janji siswa yang mengandung nilai nilai pancasila oleh Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa didampingi Komandan Pusdik Arhanud dan Kepala sekolah, dilanjutkan dengan penyerahan simbolis donasi 980 buku bacaan dari peserta KCS sebagai wujud kepedulian terhadap budaya literasi kepada perpustakaan anak bangsa Jabung, perpustakaan Annur 2 Al Murtadlo Bululawang, perpustakaan Al-Ali MIN 4 Blitar, perpustakaan desa Bulukerto.

 

Pengembaraan, akan dilaksanakan pada H-2 berakhirnya kegiatan cinta sekolah dimulai dengan berkumpul di lapangan Wisata Edukasi Susu Batu (WESB) dilanjutkan pengembaraan bersama – sama siswa, tenaga pendididk dan tenaga kependidikan skariga hingga pusdik Arhanud dilanjutkan dengan berkemah serta kegiatan malam pentas seni kreatifitas skariga.

Penulis : Elva Lestari dan Intan Ratnasari (SMK PGRI 3 Malang)